Bagikan

Smart Mom, Anda adalah Menteri Keuangan Keluarga!

Diupload pada 3 November 2017, 04:00 AM Smart Finance
Smart Mom, Anda adalah Menteri Keuangan Keluarga!

Belakangan ini banyak ibu rumah tangga yang punya penghasilan sendiri, baik dari bekerja ataupun dari berbisnis. Dengan uang tersebut, Smart Mom bisa menabung dengan jumlah yang maksimal, berinvestasi dan bisa memanjakan diri dengan perawatan di salon kecantikan.

Walaupun begitu, menurut Dr. Kusumaningtuti S Soetiono SH ,LL.M, Anggota Dewan Komisioner OJK, menyebut peran Smart Mom dalam keluarga, tetap sebagai menteri keuangan.

Dengan kata lain, Smart Mom berperan penting dalam mengambil keputusan penggunaan uang, dari mulai berinvestasi, menabung, membayar polis asuransi dan lainnya.

Apa yang harus dilakukan Smart Mom agar keuangan keluarga tetap sehat?

Seperti dijelaskan diatas, Smart Mom punya kendali penuh untuk menentukan arah keuangan keluarga. Makanya, lakukan langkah berikut ini agar keuangan keluarga tidak tekor di akhir bulan.

Gunakan trik managemen amplop

Tentukan jumlah pengeluaran wajib dan pengeluaran konsumtif keluarga. Untuk memudahkannya, Smart Mom bisa meniru Perencana Keuangan, Aidil Akbar Madjid dalam bukunya yang berjudul Manajemen by Amplop.

Misal, Smart Mom bisa membagi uang belanja bulanan dalam 5 amplop, yang terdiri dari:

1. Amplop pertama berisi uang arisan, tabungan dan lainnya.

2. Amplop kedua berisi uang tagihan listrik, TV berbayar, cicilan kendaraan dan lainnya.

3. Amplop ketiga berisi uang untuk membayar SPP sekolah dan tabungan biaya pendidikan.

4. Amplop keempat berisi uang membayar asuransi dan investasi.

5. Amplop kelima berisi uang untuk kebutuhan sehari-hari, seperti belanja makanan, uang bensin dan lainnya.

Sisihkan selembar sehari

Beberapa waktu yang lalu viral kisah seorang pria yang memutuskan untuk berhenti merokok dan memasukan uang jatah rokoknya ke dalam botol kemasan air mineral, atau kisah Ibu yang mengumpulkan uang receh hingga jumlahnya mencapai 60 juta.

Trik ini pada dasarnya pengembangan dari teknik menyisihkan selembar per hari. Sumbernya bisa diambil dari mana saja, misalnya dari kembalian belanja sayuran dan lainnya. Intinya, sisihkan selembar uang per hari, berapapun nominalnya.

Dengan menjalankan trik seperti ini, Smart Mom sudah bisa masuk dalam kategori menteri keuangan keluarga yang berhasil. Selamat mencoba!


Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies